Agar CCTV yang sudah Anda beli dari toko ataupun distributor penjual CCTV Anda bertahan lama, seperti halnya barang lain, paket CCTV Anda membutuhkan perawatan. Tak perlu membayangkan yang susah-susah, perawatan CCTV sebenarnya tidak terlalu rumit dan bisa dilakukan sendiri. Berikut beberapa tip merawat paket CCTV yang bisa Anda lakukan sendiri tanpa bantuan orang yang profesional.
Bersihkan dari Kotoran
Hal yang paling mendasar dari perawatan CCTV ini adalah kebersihan peralatan. Inilah yang paling mudah dan wajib Anda lakukan: membersihkan komponen dan perangkat paket CCTV Anda. Bersihkan lensa kamera dari debu atau minyak yang dapat menghalangi kamera CCTV mengambil video atau gambar. Gambar yang buram bisa terjadi karena lensa kamera CCTV kotor.
Bersihkan juga Digital Video Recorder (DVR) dari kotoran-kotoran yang dapat merusak fungsi dan kinerja DVR. Untuk membersihkan lensa, DVR bagian luar, dan monitor, Anda tinggal menggunakan lap saja. Tapi, bagian dalam DVR juga butuh dibersihkan sesekali dalam setahun. Anda bisa meminta bantuan orang yang ahli dalam hal ini agar tidak merusak komponen dalam.
Pastikan Semuanya Pada Posisi yang Benar
Setelah membersihkan, Anda bisa mengecek untuk memastikan apakah semua hal masih berada pada posisi yang tepat. Periksa konektor-konektor dan kabel-kabel apakah masih tertancap dengan benar dan apakah komponen seperti baut-bautnya masih lengkap atau ada yang terlepas dan hilang. Pastikan juga bahwa posisi kamera CCTV tepat dan tidak bergeser.
Periksa Video Rekaman
Jangan malas untuk memutar video rekaman CCTV. Anda perlu memutarnya minimal untuk memastikan kualitas gambar masih seperti semula. Melakukan hal itu sekaligus membuat Anda memeriksa fitur-fitur DVR, setting waktu rekaman, dan setting file. Jika Anda merasa ada yang tidak beres, segeralah memanggil distributor atau toko CCTV tempat Anda agar segera bisa diperbaiki jika ada kerusakan baik pada hardware ataupun software.
Mudah bukan merawat paket CCTV yang sudah terpasang di rumah Anda? Kuncinya sebenarnya hanya satu: jangan malas melakukan perawatan tersebut agar CCTV Anda bisa menjalankan fungsinya melakukan pengawasan dan meningkatkan keamanan lingkungan Anda dengan maksimal.