Anak kekinian mungkin tidak kenal dengan yang namanya Handy Talkie.
Buat yang belum tahu, Handy Talkie merupakan alat komunikasi genggam dua arah dengan memanfaatkan gelombang radio.
Lalu bedanya apa dengan Walkie Talkie?
Pada dasarnya sama, hanya saja Walkie Talkie tak perlu memerlukan ijin dalam penggunaannya (berkenaan dengan frekuensi).
Pada jaman dulu, Handy Talkie begitu populer karena bisa dijadikan sarana komunikasi tanpa pulsa apalagi kuota. Tapi tentu saja radius jangkauannya terbatas.
Nah, buat yang ingin bernostalgia atau ingin coba-coba, berikut ini ada aplikasi radio HT untuk Android.
Aplikasi HT Android Tanpa Internet
Kalau dulu walkie talkie hanya bisa berjalan diatas gelombang radio, melalui IndoVWT kalian bisa merasakan penggunaan walkie talkie melalui HP Android.
Cara kerjanya memang seperti HT klasik, tapi daya jangkaunya lebih luas karena telah menggunakan teknologi internet atau TCP/IP (Jalur Wi-Fi atau akses data mobile).
Aplikasi ini berguna untuk menyampaikan informasi antar daerah, dengan informasi penting seperti klarifikasi cuaca, kejadian, kabar berita, koordinasi kegiatan, dan lain-lain.
Betul, tipe penggunaan seperti ini memang jadi tujuan utama sebuah walkie talkie.
Untuk menggunakan aplikasi karya anak bangsa ini kalian harus melakukan otentikasi pengguna melalui akun Facebook.
Nanti kalian akan mendapatkan kode ID keanggotaan yangg unik.
Untuk tampilan juga masih rasa “klasik”, dengan tiga tema klasik, kamuflase, dan bunga.
Download Aplikasi Ht Untuk Android
Ubah apapun perangkatmu, mulai dari tablet atau ponsel Android menjadi sebuah radio PTT (push to talk). Zello punya fitur yang memang menyamai sebuah Handy Talkie.
Fitur-fiturnya cukup banyak.
Zello mendukung real-time streaming dengan kualitas suara yang tinggi.
Terdapat fitur untuk melihat apakah seseorang sedang online atau tidak.
Channel yang disediakan ada dua, yaitu public dan private, untuk hingga 2500 pengguna.
Tombol-tombol yang ada juga dapat diubah layoutnya sesuai keinginan pengguna.
Zello cukup populer di Play Store sebagai aplikasi PTT Walkie Talkie terbaik dengan jumlah unduhan 50 juta, dan rating 4.4.
Inilah salah satu pilihan terbaik untuk merasakan pengalaman menggunakan Walkie Talkie.
Aplikasi HT Polisi
Aplikasi buatan VoxerPro LLC ini merupakan aplikasi gratis yang menggabungkan fitur terbaik dari Live Voice, text, foto, dan video dalam sebuah aplikasi perpesanan yang powerful.
Hingga saat ini, Voxer adalah sebuah messenger walkie talkie yang menggunakan enkripsi end-to-end.
Dari beberapa aplikasi yang ada di daftar ini, Voxer nampaknya jadi yang terbaik.
Bisa dilihat dari fitur dan tampilannya, Voxer memang berjaya disini. Mirip dengan aplikasi messenger kekinian, namun digadang-gadang lebih aman.
Betul, fitur-fitur sharing file atau lokasi dapat ditemukan di sini.
Share location atau file Dropbox?
Bisa juga.
Meski gratis, pengguna juga dapat memilih untuk berlangganan layanan Voxer Pro dengan harga $3.99/bulan atau $29.99 per tahun untuk meningkatkan storage, Walkie Talkie Mode, Message Recall, Admin Control, dan Extreme Notification.
Cara Menghubungkan Android Dengan HT
Tak perlu membeli alat khusus handy talkie, dengan menggunakan aplikasi Virtual Walkie Talkie, pemegang HP Android bisa merasakan asyiknya memakai handy talkie.
Sama seperti aplikasi sejenis, Virtual Walkie Talkie mendukung multiple voice dalam multi-channel IP server.
Dari tampilan pun dibuat semirip mungkin dengan alat handy talkie.
Lengkap ada antenanya! Ada dua tema yang dapat dipilih, yaitu biru dan merah.
Tombolnya sangat mudah untuk ditekan karena ukurannya yang sangat besar.
Indikator apakah pengguna sudah “nyambung” atau belum terdapat pada bagian “Net”.
Jika lampu indikator tidak berubah menjadi hijau, artinya server terlalu penuh dan perlu mencoba server atau channel lain.
Aplikasi HT Offline Jarak Jauh
Update terakhir yang diberikan oleh pengembang aplikasi ini adalah tahun 2015.
Cukup lama untuk menyangsikan kompatibilitas dengan HP terbaru atau OS Android terkini.
Jumlah instalasinya cukup tinggi hingga menyentuh angka 1 juta dan mendapat rating 3.8.
Beberapa ulasan dari Indonesia mengatakan aplikasi ini masih berjalan baik.
Talkie adalah sebuah aplikasi Push-to-Talk (PTT) yang bisa digunakan untuk berkomunikasi melalui gelombang wifi.
Dengan aplikasi ini, pengguna dapat memancarkan pesan suara ke semua HP yang ada di satu jaringan, atau private ke satu HP saja asalkan tahu alamat IP nya.
Tak hanya fungsi HT, aplikasi buatan Dmitry Nikolskiy ini juga dapat digunakan untuk mentransfer file tanpa kuota! Semua chat, voice call, private message, group message juga dapat dikirim tanpa harus terkoneksi internet.
Syaratnya, seluruh pengguna harus berada di satu jaringan yang sama. Rata-rata jangkauan Wi-Fi bisa mencapai 50 meter (dalam ruangan) atau 150 meter (luar ruangan).
Tampilan Talkie lebih kekinian dibanding aplikasi lain.
Fiturnya juga tidak main-main. Talkie dapat diunduh secara gratis, meski nantinya akan ada iklan-iklan bermunculan.
Pengembangnya juga rajin memberi update, sehingga tidak diragukan lagi masalah kompatibilitasnya.
Itulah beberapa aplikasi yang dapat digunakan untuk mencoba metode komunikasi ala HT.
Skenario apa yang membuat aplikasi HT lebih berguna ketimbang aplikasi chat jaman sekarang seperti Whatsapp atau FB Messenger?
Kalian bisa menggunakan aplikasi di atas apabila kondisi sinyal seluler teramat lemah, misal di perjalanan, pegunungan, hutan, dan lain-lain.
Cukup membuat hotspot dari salah satu HP Android, lalu sambungkan semua HP ke jaringan yang sama, maka kalian bisa berkomunikasi.
Tentu dengan jarak yang agak terbatas, tapi lebih mendingan daripada tidak sama sekali.