Kesalahan paling umum memang banyak terjadi pada bidang medis, diantaranya adalah salah diagnosis hingga menyebabkan cidera atau timbul penyakit lainnya, selain itu masalah mall praktek dan terkadang sampai terjadi kematian pada pasien karena diberikan obat yang tidak sesuai dengan keadaan pasien. Oleh karena itu untuk meminimalisasi terjadinya resiko kesalahan tersebut maka harus diperhatikan proses identifikasi pasien secara detail karena merupakan hal yang penting untuk langkah selanjutnya.

Pada saat ini teknologi sudah memegang proses pernting dalam mengembangkan seluruh aspek kehidupan, salah satunya adalah barcode scanner, pada Negara-negara maju saat ini sudah menggunakan alat ini dan barcode scanner sudah mulai mengembangkan fungsinya diberbagai bidang ini sudah masuk dalam dunia medicin, salah satu diantaranya adalah membantu proses identifikasi data pasien. Barcode scanner dapat melakukan pemeriksaan double dan triple otomatis yang diperlukan untuk mengurangi kesalahan pengobatan tanpa memasukan dokumen tambahan dalam proses sehari-hari.

Hanya dengan menscan barcode pada gelang yang dipakaikan ke pasien dan barcode akan medeteksi data yang ada dalam bacode tersebut, setelah itu data akan dtampilkan secara detail mengenai riwayat medis pasien. Dari hasil tersebut barcode scanner telah membuktikan adanya manfaat dari penggunaan alat tersebut, tak hanya secara klinis tetapi juga ekonomis karena dapat mengatur persediaan farmasi, penggunaan obat dan kebutuhan prektek lainya.