Apple Rilis Pembaruan Besar iOS 10, Ini Fiturnya
1. Lock Screen, Notifikasi dan 3D Touch
Apple telah mendesain ulang lockscreen. Sekarang memiliki cara yang lebih mudah untuk mengakses kamera - hanya geser ke kiri. Jika pengguna menggeser ke kanan Anda akan menemukan halaman widget Anda. Mirip Seperti Android

Area notifikasi telah didesain ulang dengan pemberitahuan berbentuk buble serta widget. Control Center sekarang terdiri dari dua panel - satu Tooggle dan satu dengan kontrol musik. Desainnya juga dilengkapi bubble.
2. Siri Dibuka untuk Aplikasi Pihak Ke 3
Siri mendapat pembaruan dengan fitur-fitur baru. Perubahan terbesar adalah Siri membuka akses untuk pengembang. Sekarang Siri dapat digunakan untuk mengirim pesan melalui klien pesan non-Apple, dapat memesan mobil Uber, melakukan panggilan dengan skype dll.

3. Quick Type Keyboard
Pengenalan perintah suara melalui Keyboard sehingga dapat digunakan untuk berbagi lokasi serta mengenali kalimat yang akan ditulis.

4. Photo Maps
Aplikasi Maps yang ditingkatkan sehingga menampilkan foto para pengguna ataupun keluarga dan teman untuk berbagi lokasi didalamnya
Aplikasi Maps yang ditingkatkan sehingga menampilkan foto para pengguna ataupun keluarga dan teman untuk berbagi lokasi didalamnya

5. Apple Maps Yang ditingkatkan
Pengguna dapat melakukan pencarian selama navigasi berjalan. Tersedia juga tampilan Dynamic View dan kemampuan memesan kendaraan seperti Uber langsung dari Maps. Lagi lagi Google Maps sudah mennambahkan fitur ini bahkan di Indonesia.

6. Apple Music
Aplikasi Music Apple dirombak tampilannya serta mendukung lirik lagu yang akan diputar nantinya. Tampilannya terlihat simple.

7. Apple News
Tampilan yang lebih baru sehingga pengguna dapat mendapatkan subcategoty didalamnya termasuk mendapatkan notifikasi news khusus seperti EURO 2016 dan Subcribe News.

8. Aplikasi Smart Home
Perangkat Apple dapat mengontrol segala sesuatu di rumah Anda melalui aplikasi . Mendukung hampir setiap aksesoris elektronik seperti lampu, pintu dan kunci, kamera, AC, kipas angin, outlet, humidifier, bel pintu, di antara banyak lainnya

9. Phone
Apple memperbarui aplikasi Telepon dengan beberapa fitur baru. Semua aplikasi VoIP pihak ketiga sekarang dapat menampilkan layar panggilan sama dengan aplikasi bawaan Telepon Anda seperti Skype, Viber atau lainnya - semua aplikasi itu akan mendapatkan pemberitahuan layar penuh dengan foto, beberapa pilihan dan slider untuk menjawab telepon.
The Voice Mail sekarang juda dapat menampilkan transkripsi penuh pesan jika Anda suka. Dan sekarang dapat mendeteksi jika pesan dari nomor tak dikenal atau spam sebelum menjawab pesan atau telpon.


10. Message
Pesan aplikasi yang telah ditingkatkan kini mendukung GIF dan preview video yang dibagikan aplikasi. Fitur lainnya adalah Anda mendapatkan akses cepat ke foto Anda melalui tombol kamera. Serta Emoji yang 3x lebih besar dari iOS 9.



11. Live Photo Editing
Sekarang dapat menambahkan editing pada ftur Live Photo yang diambil dari iPhone 6S.

12. Split View Browser Safari.
Menampilkan 2 tampilan yang berbeda dalam 1 layar pada browser Safari untuk iPAD.

13. Dukungan Perangkat iOS 10

IOS 10 akan tersedia untuk iPhone 5 atau keatas, iPad 4 atau keatas, iPad Mini 2 atau keatas, dan iPod Touch 6 atau keatas Versi beta akan dimulai pada bulan Juli, sementara versi developer akan mendapatkan preview secepatnya.