1. Temptation Pink Cloud
Masih bermain-main dengan rasa yang sama, strawberry. Deskripsi produknya menjelaskan bahwa ini adalah liquid dengan flavor strawberry donut. Menurut saya liquid yang dilabeli kata ‘premium’ adalah liquid yang (apabila memiliki 2 flavor atau lebih) setidaknya salah satu flavor-nya lebih kuat dari campuran flavor yang lain. Seperti pada liquid ini, walau flavor donatnya tidak berasa tapi strawberrynya sangat kuat (a.k.a premium).
Saya berasumsi liquid ini harusnya termasuk dalam kategori creamy, karena yang namanya donat, strawberry tidak lebih dari sekedar polesan diluarnya, atau isi didalamnya. Tapi ternyata liquid ini sangat strawberry sekali, sangat fruity sekali.
Beberapa kali order liquid ini. Yang mengecewakan, cuma pernah satu kali dapet stiker di dalamnya. Entah mungkin dimasukin secara random oleh produsennya, atau memang miss dari distributornya.
Untuk 1 hingga 10, saya menilai 8
2. Waimarie Virginia Tobacco
Saya penyuka rokok. Dan jelas mantan perokok. Dari beberapa liquid yang pernah saya review, flavor tobacco adalah flavor dengan point tertinggi.
Tapi tidak dengan ini.
Jujur saya belum pernah mencium bau tembakau mentah, raw tobacco atau apapun namanya. Bau yang saya cium ketika membuka botol liquid ini persis seperti bau abu rokok. Apakah memang bau tembakau mentah seperti itu?
Tapi setelah puff pertama saya langsung teringat dengan salah satu brand tembakau bermerk Drum. Rasa tembakau yang menurut saya sangat manis. Memang sebaiknya flavor tobacco diracik menggunakan flavor berry, untuk memberi rasa asam, untuk membuat flavor menjadi lebih renyah.
Saya sendiri kurang suka. Sebagai pembanding, salah satu kemasan tembakau Drum yang dulu saya pernah punya hanya sempat dicoba 2-3 linting sebelum akhirnya dikasih ke teman
Untuk 1 hingga 10, saya menilai 6
3. Dragon Knight Hero 57
Saat pertama kali mencicipi liquid ini saya langsung teringat pernah membaca review salah satu liquid dengan flavor yang sama, strawberry tobacco. Disebutkan bahwa liquid tersebut adalah re-branding dari liquid lain. Sehingga saya langsung berasumsi bisa jadi liquid yang dimaksud adalah Dragon Knight dari Hero 57 ini.
Tanpa bermaksud menjatuhkan satu produk dan mempromosikan produk yang lain, menurut saya liquid ini bukan termasuk kategori premium. Rasa tembakau yang terlalu tipis dengan strawberry yang bahkan lebih tipis lagi. Yang apabila asumasi saya benar, memang perlu diracik ulang (a.k.a re-branding).
Bukan masalah kualitas, tapi kuantitas rasa menurut saya kurang. Terlalu tipis.
Untuk 1 hingga 10, saya menilai 7
4. Freak’N Donuts Juice Nation
Ada keraguan untuk mereview liquid ini. Dark choco donut? Atau saya yang butuh klarifikasi dari pe-review lain?
It’s definitely kacang! Tanpa ada donat, tanpa coklat, tanpa cream atau vanilla atau apapun bahan utama lain pembentuk donat. As simple as that, kacang.
Seperti kacang garuda, atau kacang lebaran, atau bentuk-bentuk olahan kacang tanah lain. It is good with hot coffee, but not for daily, for me!.
Untuk 1 hingga 10, saya menilai 6
5. Lord of The Ring
Suatu hari dimana botol-botol sudah kosong, dan kita harus segera order botol lain Sebelum check out toko online tidak sengaja melihat liquid dengan nama yang unik. Dan asing. Se asing lidah saya terhadap kayu manis. Yang entah karena promo, atau suatu alasan lain, liquid ini dijual lebih murah dari cinnamon pesaingnya.
Beberapa kali puff, saya sempat menyesal mengorder liquid ini. Hingga sempat saya diamkan hampir sekitar 2 minggu. Setelah kemudian untuk kesekian kalinya kehabisan liquid dan melihat liquid ini masih utuh, saya mempertimbangkan untuk mencoba mencicipinya lagi.
Mungkin karena memang lidah belum akrab dengan rasa kayu manis. Tapi setelah beberapa puff, mulai akrab, saya rasa liquid ini renyah sekali. Saya kurang tahu penggambaran rasanya. Entah vanilla atau cream, dengan flavor kayu manis yang renyah.
Bahkan sempat mau repeat order namun pada waktu itu sekitaran ibukota out of stock dan stok terdekat ada di ujung pulau jawa
Untuk 1 hingga 10, saya menilai 9
6. Noir Malaika
Sempat merasa ‘jenuh’ dengan liquid berlabel premium sebelum akhirnya memutuskan untuk mencoba beberapa liquid (yang menurut saya) ‘minor’ dan jarang didengar.
Kategori pemilihan utama jelas, strawberry. Flavor yang paling akrab di lidah saya. Seperti Noir Malaika ini, strawberry jepang dengan coklat dan cream. Sounds good!
Well, dengan harga yang ‘miring’, menurut saya liquid ini worth to try. Sebagai cemilan kalo pake RDA, atau ya, penghilang kejenuhan
Strawberry-nya cukup oke. Hampir mendekati Temptation Pink Cloud. Atau mungkin, strawberry jepang yang dimaksud memang memiliki rasa yang tidak terlalu tajam.