Mayoritas smartphone ntah itu smartphone Android, iOS, ataupun Windows Mobile kini sudah menggunakan layar sentuh. Penggunaan layar sentuh dianggap lebih ringkas dan mudah digunakan.

Akan tetapi bukan berarti tak ada masalah yang bisa terjadi saat sebuah smartphone menggunakan layar sentuh. Salah satu hal yang paling ditakuti oleh pengguna smartphone layar sentuh adalah goresan yang timbul pada layar akibat penggunaan yang kurang benar. Oleh sebab itu banyak pengguna smartphone berlomba-lomba melindungi layar smartphone miliknya dengan cara memasang antigores.

Dahulu mengenal antigores yang terbuat dari bahan mika. Antigores tersebut memang murah, namun kualitasnya kurang begitu bagus. Saat digunakan dalam waktu yang lama, antigores berubah menjadi buram dan mengurangi kualitas tampilan layar.

Saat ini kita mengenai jenis antigores baru yang disebut dengan tempered glass. Anti gores tersebut terkenal memiliki kekuatan dan kualitas yang lebih baik dibanding dengan anti gores biasa yang terbuat dari bahan plastik atau mika.

Walaupun saat ini vendor smartphone sudah melengkapi smartphone buatannya dengan pelindung tambahan seperti Gorilla Glasss ataupun Dragontrial, namun pengguna masih tetap belum puas. Pasalnya pelindung tersebut hanya melindungi layar dari goresan-goresan ringan saja.

Ketika layar sentuh terbentur atau tertindih benda berat, maka layar akan rawan retak atau pecah. Namun dengan menggunakan tempered glass, kekuatan layar menjadi lebih baik. Beberapa tempered glass yang memiliki kualitas bagus bahkan dapat melindungi layar smartphone dari benturan yang keras.

 

Cara memasang tempered glass sendiri sebenarnya tak jauh berbeda jika dibandingkan dengan memasang anti gores biasa. Malah bisa dibilang lebih mudah, karena tempered glass sendiri terbuat dari bahan kaca tipis yang mudah menempel pada layar.

Pertama-tama bersihkan layar dari debu dan kotoran yang menempel. Setelah itu rekatkan tempered glass di atas permukaan layar. Pastikan anda memasangnya benar-benar pas karena jika kurang pas anda akan sulit untuk melepaskan dan menempel ulang.

Jika sudah pas, beri sedikit tekanan pada tempered glass agar benar-benar menempel sempurna pada layar. Sekian informasi mengenai cara memasang tempered glass  pada smartphone. Semoga informasi tadi bermanfaat, dan sampai jumpa.

Berbagai macam jenis tempered glass untuk smartphone kesayangan anda dapat anda dapatkan di KISWARA