Kamera mundur atau Rear Camera saat ini merupakan salah satu perangkat pendukung untuk mendukung kemudahan dalam berkendara. Tidak seperti sensor parkir atau Parking Sensors yang hanya dapat memberikan sinyal berupa bunyi ketika kendaraan sudah sangat dengan obyek di belakangnya, kamera mundur atau Rear Camera dapat memvisualisasikan keadaan atau obyek yang ada di belakang kendaraan secara real time ke layar head unit sehingga memudahkan pengguna kendaraan untuk melihat kondisi belakang kendaraannya tanpa harus menoleh kebelakang, yang bahkan tidak dapat memberikan gambaran akurat daerah sekitar bumper mobil.
Ketika kendaraan mundur, atau pengguna kendaraan memasukkan gigi mundur atau reverse gear, maka fungsi kamera mundur akan mengambil alih mode head unit secara otomatis bahkan ketika unit dalam keadaan mati dan menampilkan apa yang di tangkap oleh kamera mundur ke layar head unit. Yang perlu diperhatikan yaitu fungsi kamera mundur hanya mengambil alih tampilan layar saja, sehingga jika pengendara sedang menggunakan fungsi lain seperti DVD Player, Virtual Disc, Radio, TV atau fungsi audio lain yang mengeluarkan suara maka suara atau audio tersebut akan tetap terdengar.
Idealnya, saat fungsi kamera mundur aktif, suara yang dihasilkan oleh fungsi audio sepert DVD player, Radio atau TV menjadi lebih kecil atau hilang. Hal ini agar pengemudi dapat lebih berkonsentrasi saat memundurkan kendaraannya.
Kamera mundur yang digunakan pada mobil sangat berfungsi. Fungsi dari kamera tersebut terjadi ketika mobil yang anda kendarai hendak parkir. Ketika mobil hendak parkir di tempat parkir, tentu anda juga akan menjalankannya dengan mundur. Oleh sebab itu, keberadaan kamera mundur sangat berfungsi memberikan pantauan terhadap mobil yang anda kendarai terutama pada saat berjalan mundur. Walaupun terkadang anda dapat menggunakan kaca spion yang berada pada mobil ketika berjalan mundur, namun keberadaan kamera mundur dapat memantau sisi belakang mobil anda dengan keadaan di belakang mobil anda dengan sangat jelas tanpa perlu memandang spion. Oleh sebab itu, banyak pengguna mobil yang memasang kamera mundur pada mobilnya untuk menghindari kejadian yang tidak diinginkan pada mobilnya.