Saat ini ada sejumlah sistem kasir yang tersedia bagi para pemilik bisnis, sehingga menemukan sistem kasir (point of sale) yang tepat untuk bisnis Anda menjadi semakin rumit.

Setiap sistem kasir menawarkan seperangkat fitur yang spesifik dan tampaknya sangat berguna untuk berbagai jenis bisnis. Sebelum mengetahui lebih dalam, Anda pasti ingin memahami gambaran besarnya: Bagaimana caranya bekerja, bagaimana mudahnya menggunakan aplikasi kasir, apa saja dukungan yang disediakan, dan jika aplikasi kasir memberikan bantuan yang baik.

Di bawah ini Anda akan menemukan panduan untuk memahami apa yang membuat sistem point of sale (POS) menjadi pilihan yang baik atau buruk untuk bisnis Anda. Berikut 5 hal penting yang perlu Anda perhatikan:

1. Waktu transaksi

Jika Anda baru mengetahui sistem kasir, kebanyakan sistem memang membantu Anda bekerja lebih baik dan cepat. Mulai dari mesin kasir register hingga sistem kasir online bisa menjadi pilihan Anda, akan tetapi kecepatan waktu transaksi memiliki dampak yang jauh lebih besar dari sekedar membantu Anda bekerja lebih cepat.

Satu hal yang pasti tidak disukai oleh kebanyakan orang saat melakukan transaksi adalah antrean yang panjang. Sebagai pembeli, Anda datang dengan harapan tidak membuang waktu Anda untuk mengantre saat melakukan pembayaran.

Sistem kasir online (POS) yang cepat dan andal akan membantu Anda melewati masa sibuk Anda sepanjang hari dan meningkatkan kenyamanan pembeli tanpa antrean yang panjang.

2. Tampilan antarmuka

Salah satu kelemahan terbesar sistem kasir bagi banyak pemilik bisnis adalah belajar mengoperasikan sistem tersebut. Meskipun sistem kasir online (POS) saat ini sudah umum digunakan, masih banyak bisnis yang percaya bahwa sistem kasir konvensional mereka lebih sederhana dan mudah.Mungkin saja sistem kasir konvensional lebih sederhana dalam beberapa kasus, namun aplikasi kasir online yang tepat merupakan cara yang benar untuk mengelola bisnis Anda menjadi lebih mudah dan sederhana.

Jika aplikasi kasir Anda tidak sederhana dan sulit digunakan, Anda akan kehilangan uang dengan menghabiskan banyak waktu untuk melatih staf Anda menggunakan aplikasi dan menghitung kesalahan mereka. Sistem yang mudah digunakan akan secara drastis meningkatkan kecepatan transaksi dan menghemat uang Anda, serta menciptakan pengalaman yang lebih baik bagi pelanggan Anda.

3. Data yang akurat dan real-time

Apa gunanya menginvestasikan uang hasil jerih payah Anda pada sistem kasir online (POS) jika Anda tidak bergantung pada laporan dan data yang diberikannya? Bukankah itu tujuan Anda menggunakan aplikasi kasir?

Sistem kasir online tidak hanya mampu mengelola stok dan inventaris Anda, tetapi juga memberikan laporan yang lengkap dan data yang akurat. Belum lagi, dengan bantuan teknologi cloud, Anda bisa mengakses data Anda dimana saja dan kapan saja Anda menginginkannya. Jika sistem kasir Anda tidak bisa melakukan hal tersebut, sebenarnya sistem kasir Anda tidak bermanfaat.

 

4. Aplikasi kasir dari Smartphone

Berbeda dengan sistem kasir pada bisnis-bisnis besar yang menggunakan komputer kasir dengan ukuran yang cukup besar sehingga memerlukan tempat yang lebih laus, bisnis kecil hingga menengah (UKM) memiliki tempat kasir yang terbatas.

Inilah hal yang paling dicari para pemilik bisnis kecil untuk memiliki sebuah sistem kasir yang praktis dan pas digunakan di gerai mereka. Perkembangan teknologi yang semakin canggih menghadirkan aplikasi kasir online berbasis android yang bisa digunakan di tablet atau smartphone Anda. Segalanya jadi lebih mudah.

 

5. Layanan pelanggan

Baik Anda memilih sistem kasir paling sederhana di smartphone Anda atau sistem penjualan tradisional bergaya tradisional dengan komputer besar, Anda tetap akan memerlukan dukungan.

Kebanyakan pemilik bisnis tidak tahu jika Anda memiliki masalah pada sistem kasir Anda. Hal terburuk adalah, karena bisnis Anda bergantung pada penjualan, masalah sistem kasir bukanlah hal yang dapat Anda tunda atau bahkan Anda gantikan dengan pencatatan pada kertas.