Awal minggu ini merupakan momen yang membahagiakan bagi para penggemar Nokia, karena HMD Global selaku pemilik baru dari divisi bisnis smartphone Nokia akhirnya meresmikan ponsel Nokia Android pertama di tahun 2017: Nokia 6. Handset tersebut juga baru saja diresmikan di Tiongkok hari ini, dan menurut kabar bakal jadi rilisan eksklusif untuk pasar Tiongkok.

Tak perlu kecewa berlarut-larut, karena kini muncul kabar baru kalau ada kemungkinan bahwa HMD Global bakal tak membatasi peredaran Nokia 6 untuk pasar Tiongkok saja.

Sebelum lebih jauh, perlu Anda ketahui bahwa Nokia 6 yang didaftarkan untuk pasar Tiongkok menggunakan nomor model TA-1000, dan data di TENAA mencatat bahwa Nokia 6 juga tampaknya bakal hadir dalam varian warna perak. Kini muncul informasi baru yang mengungkapkan bahwa Nokia 6 telah didaftarkan untuk mendapatkan sertifikasi Bluetooth, dan ada 2 nomor model yang didaftarkan di lembaga tersebut: TA-1000 & TA-1003.

Tidak menutup kemungkinan bahwa TA-1003 merupakan nomor model Nokia 6 untuk pasar internasional, dan kemungkinan siap diresmikan di pameran MWC 2017 pada akhir Februari mendatang.