Umumnya ketika Anda akan membuat barcode hal yang terlindas adalah bentuk garis-garis barcode disisipi nama produk dan harga jualnya, dengan paduan baku tersebut maka Anda akan memastikan dengn bentuk seperti itu sehingga data yang dihasilkan akan terscan oleh barcode scanner yang Anda miliki.

Tetapi sudah tahukah Anda, bahwa bentuk barcode dapat dijadikan bahan untuk berkreatifitas dan menjadikan tampilan barcode Anda lebih menarik dibandingkan yang lainnya. Kreatifitas dalam mencetak barcode tidak menjadikanya gagal ketika discan jikalau Anda mengikuti ketentuan yang sudah baku tersebut seperti garis-garis barcode harus tetap dan tidak berubah, yang berubah hanyalah motif samping maupun atas dan bawah.

Seorang pekerja seni Steve Simpson telah membuat desain barcode yang menarik dan kreatif, desainer tersebut merancang agar kode produk dapat terintegrasi dengan desain yang dibuat, Steve juga memberikan beberapa tips dan aturan yang harus diikuti agar kode dalam barcode tersebut tetap terbaca.

  1. Warna yang digunakan dapat diganti tetapi kekontraskan warna hasu diatur sehingga dapat terbaca.
  2. Huruf pada barcode harus disertakan agar barcode mudah dibaca.
  3. Jarak spasi pada pinggur garis barcode harus diberikan ruang yang cukup, sehingga scanner dapat mengetahui awal dan akhir barcode tersebut.
  4. Agar mudah dibaca berikan garis horizontal pada barcode dibagian bawah.
  5. Cek dahulu sebelum digunakan.