Menurut sebuah artikel, biaya akibat kejahatan di tempat kerja melebihi jumlah biaya yang dibelanjakan pada ruang kantor dan penyewaan komersial setiap tahunnya. Mungkin solusi untuk situasi ini adalah dengan menggunakan sistem kamera CCTV yang baik untuk memantau kinerja karyawan. Data Statistik dari tahun 1992 – 1996 menunjukkan bahwa sekitar 2 juta orang Amerika setahun menjadi korban kejahatan di tempat kerja. Menurut sebuah studi, salah satu penyebab kematian di tempat kerja adalah pembunuhan,  dengan rata-rata 21 orang Amerika dibunuh setiap minggunya di tempat kerja. Sebuah sistem kamera pemantau mungkin tidak dapat untuk menghentikan hal ini, tetapi bisa menjadi fakto pencegah.

Pekerja semakin merasakan tekanan dan ketakutan dan mereka menyalahkan bos mereka karena hanya memberi sedikit atau tidak ada petunjuk tentang cara untuk menghadapinya. Sebuah sistem kamera keamanan tentu bisa membantu untuk meringankan tekanan ini dan dengan memantau karyawan akan memberi mereka pilihan untuk menangani situasi di tempat kerja. Kejahatan dan kekerasan ditempat kerja adalah masalah yang sangat nyata di seluruh dunia termasuk Indonesia.

Contoh masalah di tempat kerja:

  • Seorang pekerja kantor tewas dan enam orang luka-luka ketika mantan rekan kerja menembaki mereka di tempat kerja.
  • Seorang wanita diserang di tempat parkir saat pulang kerja.
  • Seorang karyawan di toko ritel ditangkap karena mengutil produk dari toko tempatnya bekerja;
  • dll

Sebagai pemilik, Anda memiliki kewajiban untuk memberikan karyawan Anda lingkungan kerja yang sehat dan aman. Anda juga memiliki hak untuk melindungi bisnis Anda dari pencurian internal oleh karyawan yang melanggar hukum. Salah satu cara terbaik untuk melakukan ini adalah memantau karyawan dengan menggunakan sistem keamanan CCTV. Banyak bisnis sudah merasakan manfaat dari sistem ini yang tidak hanya memantau pelanggan tetapi juga kinerja karyawan. Jika Anda berpikir bahwa pemantauan karyawan hanya sedikit kegunaannya, coba pikirkan mengapa di semua bank pasti terdapat kamera CCTV.