TEHNOgrafi - iPhone merupakan merek smartphone paling mahal di dunia. Meskipun sangat mahal dibandingkan dengan spesifikasi yang sama dari Android, smartphone ini juga bisa terlepas dari kerusakan.

Jika masih ada garansi, Anda bisa mendapatkan unit baru iPhone. Lantas kemana unit yang rusak tadi? Apple sebagai perusahaan pembuat iPhone, tidak ingin membuangnya. Mereka memperbaiki hingga bisa dijual kembali dengan status refurbish.

Jadi, refurbish adalah hasil perbaikan dari unit iPhone yang dijua sebelumnya kepada konsumen. Tetapi, biasanya iPhone refurbish ini masih bergaransi resmi. Lantas apa kelebihan dari iPhone refurbish ini?

Berikut adalah lima alasan, mengapa iPhone refurbish layak Anda beli, yang kami kutip dari gizbot.com:

1. Lebih murah
Ya, iPhone hasil perbaikan ini akan dijual jauh lebih murah dibandingkan dengan model yang sama yang dijual di pasaran. Tentunya ini cocok dengan budget pas-pasan namun ingin memiliki iPhone.

2. Software lebih baik
iPhone refurbish ini dijamin telah memalui proses trial, error, dan perbaikan oleh Apple. Dan biasanya, software akan disertifikasi dan bekerja dengan sangat baik.

3. Perangkat keras lebih baik
Jika iPhone penyok, rusak dari segi hardware, maka mereka akan memperbaiki dengan bagian yang baru. Bahkan bisa saja Apple mengganti beberapa bagian atau hardware 100 persen baru, sehingga iPhone refurbish tidak akan mudah rusak lagi.

4. Dapat diandalkan daripada membeli dari pasar gelap
Biasanya orang cenderung untuk mendapatkan unit iPhone dari pasar gelap atau teman-teman yang telah dimiliki iPhone sebelumnya. Namun jika Anda membeli iPhone refurbish, akan dijamin oleh garansi resmi dan pembeli akan merasa jauh lebih.

5. Eco-friendly
Bagi Anda yang peduli dengan lingkungan, mungkin ini adalah salah satu alternatif mengurangi sampah elektronik.  Dengan menggunakan dan membeli iPhone refurbish, maka Anda membantu mengurangi sampah elektronik di dunia.

 

Sumber : tehnografi.com