Para penggemar sempat kecewa dengan Samung Galaxy Note 7. Diramalkan menjadi smartphone terbaik tahun 2016, perangkat tersebut malah terjun bebas di pasaran gara-gara mudah terbakar dan meledak.

Hal tersebut bakal semakin menambah beban flagship Samsung berikutnya, Galaxy S8. Diharapkan perangkat ini bakal menjadi pengobat bagi luka yang ditinggalkan oleh Galaxy Note 7. Selain itu juga harus bisa mengerek kembali pamor raksasa smartphone Korea Selatan sebagai produsen ponsel papan atas.

Ada rumor baru tentang Samsung Galaxy S8  Pertama adalah tombol Home dengan sensasi klik akan dihilangkan. Diganti dengan tombol yang mirip dengan iPhone 7 dan iPhone 7 Plus. Ada kemungkinan tombol Home tersebut dihilangkan selamanya, diganti dengan tombol yang menjadi satu dengan layar.

Kemudian, tren dua kamera ini sepertinya akan dilanjutkan oleh S8 Sebuah keputusan yang tidak mengejutkan dan hampir pasti bakal dilakukan oleh Samsung mengingat para kompetitor yang juga mengikuti tren tersebut. Namun yang menarik adalah apakah Samsung nantinya akan melakukan rencana "all-in-one dual camera" atau "dual camera yang terpisah." Untuk opsi pertama adalah dua lensa dengan satu modul, sementara opsi kedua memiliki dua modul terpisah.

Chip yang digunakan oleh Galaxy S8 kemungkinan adalah Exynos dan Snapdragon termutakhir, yaitu Exynos 8895 dan Snapdragon 830. Untuk Snapdragon 830 akan menggunakan proses pembuatan 10 nm, seperti yang saat ini sedang santer dibicarakan.

Untuk waktu peluncurannya tampaknya tidak akan mengalami perubahan. Sama seperti tahun lalu, Samsung akan memilih bulan Februari untuk mengumumkan Galaxy S8 dan dipasarkan mulai bulan Maret. Namun bila melihat nasib Samsung Galaxy Note 7, bisa jadi flagships ini akan diluncurkan lebih awal .

Itulah beberapa bocoran terbaru dari Galaxy S8. Ikuti terus perkembangan informasi mengenai flagship smartphone Samsung untuk tahun 2017 ini,

 

sumber : gopego