Samsung Galaxy Note 7 telah membuat sebuah gebrakan besar di dalam fitur terbarunya, salah satunya Iris Scanner yang merupakan metode pengamanan baru pada smartphone selain sensor sidik jari. Mungkin selama ini Anda hanya mengandalkan sensor sidik jari saja untuk mengamankan ponsel. Kali ini Anda bisa menggunakan fitur besutan Samsung ini agar ponsel menjadi lebih aman.

Namun apakah fitur ini memang benar bisa mengamankan smartphone Anda? Apakah Iris Scanner bisa dikatakan lebih aman daripada Fingerprint Scanner?

Dengan fitur ini, Anda bisa membukan kunci layar smartphone hanya dengan mengarahkan ke mata saja. Iris Scanner dapat mengenali penggunanya dengan cepat. Namun Anda tetap harus berhati-hati dengan pengamanan biometric karena tetap ada celah keamanan pada teknologi canggih ini. Hampir sama dengan sensor sidik jari pada smartphone, Iris Scanner pada Samsung Galaxy Note 7 ini juga mudah diretas.

Sebenarnya kecanggihan Fingerprint Scanner dapat dengan mudah ditaklukan dengan cara membuat salinan sidik jari menggunakan lilin atau permen karet. Fakta lainnya, telah ditemukan bahwa selaput mata pun bisa dengan mudah ditiru dari foto yang beresolusi tinggi. Anda harus berhat-hari karena metode pengamanan biometric ternyata tidak 100% aman. Lalu bagaimana solusinya agar smartphone bisa selalu aman?

Bagi Anda yang menyimpan data pribadi, sistem biometric ini sebenarnya tidak aman digunakan. Masih banyak celah yang bisa ditembus dalam Fingerprint Scanner. Sebaiknya Anda memakai metode keamanan yang berlapis-lapis pada smartphone. Saat memakai sensor sidik jari untuk mengunci ponsel Anda, gunakan aplikasi kunci smartphone lainnya untuk menambahkan password atau PIN.